Seto Mulyadi

Seto Mulyadi (lahir di Klaten, 28 Agustus 1951) atau biasa dikenal sebagai Kak Seto adalah psikolog anak dan pembawa acara televisi untuk anak-anak bersama dengan Henny Purwonegoro. Ia juga menjabat ketua Komisi Nasional Perlindungan Anak. Seto Mulyadi memiliki seorang saudara kembar laki-laki bernama Kresno Mulyadi yang juga seorang psikolog anak di Surabaya, dan seorang adik bernama Maruf Mulyadi.
source, id.wikipedia.org

Sardjito

Prof. Dr. M. Sardjito (lahir di Magetan, Jawa Timur, 13 Agustus 1889 – meninggal 5 Mei 1970 pada umur 80 tahun) adalah dokter yang menjadi Guru Besar Fakultas Kedokteran Universitas Gadjah Mada. Ia lulus Sekolah Dasar Purwodadi di Desa Purwodadi, Kecamatan Barat, Kabupaten Magetan pada tahun 1922. Pada masa perang kemerdekaan, beliau ikut serta dalam proses pemindahan Institut Pasteur di Bandung ke Klaten. Selanjutnya beliau menjadi Presiden Universiteit (sekarang disebut Rektor) Universitas Gadjah Mada yang pertama dari awal berdirinya UGM tahun 1949 sampai 1961.

Sam Ratulangi

Dr. Gerungan Saul Samuel Jacob Ratulangi atau lebih dikenal dengan nama Sam Ratulangi (lahir di Tondano, Sulawesi Utara, 5 November 1890 – meninggal di Jakarta, 30 Juni 1949 pada umur 58 tahun) adalah seorang aktivis kemerdekaan Indonesia dari Sulawesi Utara, Indonesia. Ia adalah seorang pahlawan nasional Indonesia. Sam Ratulangi juga sering disebut-sebut sebagai tokoh multidimensional. Ia dikenal dengan filsafatnya: "Si tou timou tumou tou" yang artinya: manusia baru dapat disebut sebagai manusia, jika sudah dapat memanusiakan manusia.
Sam Ratulangi juga merupakan Gubernur Sulawesi yang pertama. Ia meninggal di

Saldi Isra

Prof. Dr. Saldi Isra, S.H., MPA (lahir di Paninggahan, Solok, Sumatera Barat, 20 Agustus 1968) adalah seorang ahli hukum tata negara Indonesia, aktivis anti-korupsi, penulis serta guru besar Universitas Andalas, Padang, Sumatera Barat. Saldi lahir dari pasangan Ismail dan Ratina. Sekolah dasar hingga menengah ditempuh di kampung halamannya. Selanjutnya ia menyelesaikan gelar sarjana di Fakultas Hukum Universitas Andalas, Padang dengan predikat Summa Cum Laude.
Kemudian ia mengambil gelar Master di Universitas Malaya, Malaysia (2001) dan meraih gelar Doktor di Universitas Gadjah Mada Yogyakarta (S3-2009). Pada tahun 2010, ia dikukuhkan sebagai guru besar hukum tata negara

Revrisond Baswir

Dr., Revrisond Baswir (lahir di Pekanbaru, Riau, 28 Februari 1958) adalah seorang ekonom dan pendidik asal Indonesia. Ia merupakan salah satu ekonom yang giat memperjuangkan ekonomi kerakyatan dan mengkritik berbagai kebijakan ekonomi yang merugikan rakyat banyak. Tulisannya di berbagai media, jurnal, dan buku, banyak mengkritik kapitalisme dan neoliberalisme. Pada 2010 ia mendeklarasikan Asosiasi Ekonomi Politik Indonesia (AEPI), sebuah asosiasi yang bertujuan untuk memperjuangkan pelaksanaan Pasal 33 Undang Undang Dasar (UUD) 1945. Revrisond adalah putra Minangkabau yang berasal dari Payakumbuh, Sumatera Barat.

Feri Sulianta

Feri Sulianta lahir di Bandung, Jawa Barat, Indonesia. Pada tahun 2007 ia mulai menekuni dunia tulis menulis hingga kini Buku-buku yang ditulisnya mencakup bidang: Teknologi Informasi, Biologi, Pertanian, Manajemen, Motivasi,Keterampilan dan kumpulan Cerpen. Hingga tahun 2014, ia sudah memublikasikan lebih kurang 60 judul buku
a mendapatkan gelar Sarjana Teknik Jurusan Teknik Informatika Fakultas Teknik Industri , Universitas Gunadarma pada tahun 2001 dan Magister teknik di tahun 2013. Ia mengawai karirnya sebagai Manager Departemen Teknologi Informasi disalah satu perusahaan swasta pada tahun 2002.

Adhicipta R. Wirawan

Adhicipta Raharja Wirawan (lahir di Surabaya, 5 Januari 1979) adalah penulis dan pakar Transmedia Storytelling. Adhicipta R. Wirawan menerbitkan buku pertamanya berjudul Membangun Web Store dengan Joomla! pada tahun 2007 yang berisi tentang bagaimana membangun web yang dinamis dengan Content Management System dengan Joomla.
Setelah itu beberapa judul buku dia hasilkan, dan yang terakhir ini Novel fiksi fantasi The Adventures of Wanara “Garuda Riders”. Novel ini becerita tentang petualangan bocah kera keturunan tiga ras (Mannusa, Wanara, dan Asura)