Aksa Mahmud

Pengusaha dan politikus Indonesia
Aksa Mahmud (lahir di Barru, Sulawesi Selatan, 16 Juli 1945) adalah pengusaha dan politikus Indonesia. Ia dikenal luas sebagai pendiri Bosowa yang menjadikan Aksa Mahmud menjadi orang terkaya ke-24 di Indonesia pada tahun 2004. Selain itu, ia menjadi anggota Dewan Perwakilan Daerah periode 2004-2009 mewakili Sulawesi Selatan.

Pendidikan
Fakultas Teknik Elektro Universitas Hasanuddin, Makassar (1965).
Sekolah Teknik Menengah Makassar (1965).
Sekolah Teknik Negeri Pare-pare (1962).
Sekolah Rakyat Barru (1959).


Karier
Wakil Ketua MPR RI (2004-2009).
Anggota DPD dari Provinsi Sulawesi Selatan (2004-2009.
Penasehat Gubernur Provinsi Sulawesi Selatan Bidang Perekonomian Daerah (2002).
Anggota MPR RI Fraksi Utusan Daerah (1999-2004).
Pendiri dan Pemimpin Group BOSOWA (1968-sekarang).
Anggota Badan Pertimbangan KADIN Indonesia (2004).
Ketua Dewan Bisnis Sulawesi (2003).
Anggota Dewan Wali Amanat Universitas Gadjah Mada Yogyakarta (2001).
Ketua Dewan Pembina Daerah dan Pemasyarakatan Bulutangkis Seluruh Indonesia (PBSI) (2001).
Ketua Yayasan Universitas Islam Indonesia Makassar.
Penyantun Politeknik Negeri Makassar, Ketua Dewan Penyantun Politani Negeri Pangkep (2000).
Ketua Umum KADIN Sulawesi Selatan (1999).
Ketua Dewan Penasehat GAPENSI Pusat (1994).
Ketua GAPENSI Sulawesi Selatan (1987-1994).
Ketua Bidang Pembinaan Anggota Badan Pengurus Pusat (BPP) HIPMI) (1980-1983).
Sekretaris Umum AKI (Assosiasi Kontraktor Indonesia) Sulawesi Selatan (1982-1985).
Aktivis KAMI (Kesatuan Aksi Mahasiswa Indonesia) (1966).
Akitivis Himpunan Mahasiswa Islam Indonesia (HMI) Cabang Makassar (1965).
Alumni Pelajar Islam Indonesia (1962).

Wakil Ketua Umum Bidang Dana Persatuan Anggar Seluruh Indonesia. ( id.wikipedia )